Muara Kaman 3-4 Tenggarong
Para pemain Tenggarong merayakan gol yang dicetak Fadli Abdullah. Tenggarong menang tipis 4-3 atas Muara Kaman di laga kedua Grup I Babak 12 Besar Bupati Cup 2016. Photo: Agri
KutaiKartanegara.com - 21/07/2016 12:32 WITA
Tim tuan rumah Tenggarong mendapat perlawanan sengit dari tim kecamatan Muara Kaman pada laga kedua Grup I Babak 12 Besar Bupati Cup 2016 di Stadion Rondong Demang, Tenggarong, Rabu (20/07) sore. Dalam laga yang berlangsung seru dan menarik ini, tim Tenggarong akhirnya menang tipis 4-3 atas Muara Kaman. Bahkan Muara Kaman sempat mengejutkan tim tuan rumahTenggarong lewat gol yang dicetak Irwan pada menit ke-13, sebelum disamakan Fadli Abdullah selang 4 menit kemudian.
Tim tuan rumah Tenggarong mendapat perlawanan sengit dari tim kecamatan Muara Kaman pada laga kedua Grup I Babak 12 Besar Bupati Cup 2016 di Stadion Rondong Demang, Tenggarong, Rabu (20/07) sore. Dalam laga yang berlangsung seru dan menarik ini, tim Tenggarong akhirnya menang tipis 4-3 atas Muara Kaman. Bahkan Muara Kaman sempat mengejutkan tim tuan rumahTenggarong lewat gol yang dicetak Irwan pada menit ke-13, sebelum disamakan Fadli Abdullah selang 4 menit kemudian.
Tenggarong kemudian balik unggul atas Muara Kaman lewat gol Dimas pada menit ke-27. Skor 2-1 untuk keunggulan Tenggarong bertahan hingga akhir babak pertama.
Memasuki babak kedua, anak-anak Tenggarong kembali menggebrak pertahanan Muara Kaman. Baru 4 menit babak kedua berjalan, Fadli Abdullah kembali membobol gawang Muara Kaman. 3-1 untuk Tenggarong.
Tertinggal dua gol tak membuat anak-anak Muara Kaman patah semangat. Lewat sebuah serangan balik di menit ke-72, Muara Kaman berhasil memperkecil ketertinggalan lewat gol Irwan. Kedudukan pun berubah menjadi 3-2 masih untuk keunggulan Tenggarong.
Serunya pertandingan antara Muara Kaman vs Tenggarong terus berlanjut lewat serangan demi serangan yang silih berganti dilakukan kedua tim. Tenggarong kembali memperbesar keunggulan menjadi 4-2 lewat gol yang dicetak Hadi Aprialdi di menit '81. Selebrasi pemain Muara Kaman Misra Budiarto usai mencetak gol ke gawang Tenggarong. Namun Muara Kaman tetap pantang menyerah dengan terus memberikan perlawanan terhadap Tenggarong. Stadion Rondong Demang yang dipadati ratusan pendukung Muara Kaman pun bergemuruh ketika Misra Budiarto berhasil membobol gawang Tenggarong di menit 85'.Gol tersebut menjadi gol terakhir dalam laga pertandingan ini. Muara Kaman pun harus mengakui keunggulan tim tuan rumah Tenggarong dengan skor akhir 4-3.Berkat kemenangan kedua tersebut, Tenggarong memastikan lolos ke babak 8 Besar Bupati Cup 2016. Tenggarong untuk sementara memimpin klasemen Grup I dengan torehan 6 poin, hasil dari 2 kali kemenangan. Sementara Muara Kaman menempati peringkat 3 dengan mengemas 1 poin. Peluang bagi Muara Kaman untuk lolos ke 8 Besar masih terbuka asalkan mereka mampu meraih kemenangan besar atas Marang Kayu pada laga terakhir Grup I, Sabtu (23/07) lusa.Kendati kalah dari Tenggarong, Manajer Tim Muara Kaman, H Ardinansyah, tetap memuji permainan anak-anak Muara Kaman yang dinilainya telah bermain luar biasa dan pantang menyerah. "Kami berikan apresiasi kepada anak-anak yang telah bermain luar biasa hari ini. Dengan hasil ini, kami optimis akan tampil lebih baik lagi di pertandingan berikutnya," katanya.
Sementara Manajer Tim Tenggarong, Zukran, mengaku puas dengan keberhasilan timnya meraih kemenangan kedua sekaligus merebut tiket pertama ke babak 8 Besar Bupati Cup 2016. "Alhamdulillah kita berhasil meraih kemenangan, walaupun dari segi fisik sebenarnya anak-anak sudah mengalami penurunan. Ini yang harus kita koreksi lagi," katanya.
Zukran pun menegaskan jika Tenggarong tetap akan tampil ngotot pada laga terakhir kontra Samboja pada Sabtu lusa. "Meski sudah lolos ke 8 Besar, kami tetap akan bermain maksimal untuk meraih kemenangan saat melawan Samboja nanti," pungkasnya.
Sumber: hrttp://www.kutaikartanegara.com/news.php?id=5558
Tidak ada komentar:
Write komentar