Sabtu, 07 Mei 2016

Enam Siswi Indonesia ikut Kompetisi Inovasi Intel Internasional Enam Siswi Indonesia ikut Kompetisi Inovasi Intel Internasional

Red: Ichsan Emrald Alamsyah
intel.com

Kompetisi intel internasional
Kompetisi intel internasional

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Semangat Kartini seakan terus menginspirasi kaum perempuan Indonesia masa kini. Tak terkecuali bagi kalangan muda perempuan di bidang sains, teknologi, enjinering, dan matematika (STEM).
Enam pelajar perempuan Indonesia akan mewakili Indonesia di ajang berkompetisi Intel International Science and Engineering Fair (Intel ISEF) 2016 yang diselenggarakan di Phoenix, Arizona, Amerika Serikat, pada 08-13 Mei 2016. Sebelumnya mereka terpilih setelah memenangi kompetisi sains Indonesia yang diselenggarakan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 
Keenam perempuan itu akan berangkat bersama enam pelajar laki-laki yang juga memenangi ajang serupa. Marketing Director Intel Indonesia Rini F Hasbi mengatakan Intel memiliki komitmen global bagi para perempuan di seluruh dunia. "Intel juga berupaya untuk memberdayakan perempuan serta anak-anak perempuan dengan mempromosikan peluang kesetaraan gender agar mereka dapat berpartisipasi dan berhasil dalam ekonomi global," ujar dia di Jakarta berdasarkan rilis yang diterima Republika.co.id.
Karena itulah, Rini menyatakan, Intel mendorong pelajar di Indonesia, baik perempuan atau laki-laki, untuk berkompetisi di tingkat internasional dalam bidang STEM. Intel mendukung semangat generasi muda untuk mempelajari STEM bagi masa depan dunia. "Intel ISEF adalah kompetisi sains internasional untuk pelajar terbesar dunia, sebagai forum tahunan bagi lebih dari 1.700 pelajar SMA dari lebih 75 negara dari seluruh dunia. 

Pada acara ini, para inovator muda berbagi ide, memamerkan riset mutakhir, dan berkompetisi untuk memperebutkan lebih dari 5 juta dolar AS dalam bentuk penghargaan dan beasiswa. Setiap tahun, sekitar 7 juta pelajar SMA di seluruh dunia mengembangkan proyek-proyek riset orisinal dan mempresentasikan karya mereka di kompetisi sains lokal agar bisa mengikuti Intel ISEF. Hanya yang terbaik dan paling cemerlang yang diundang untuk berpartisipasi dalam perayaan ilmu pengetahuan, teknologi, teknik, dan matematika selama seminggu ini.
http://www.republika.co.id/berita/pendidikan/eduaction/16/05/04/o6mvqa349-enam-siswi-indonesia-ikut-kompetisi-inovasi-intel-internasional

Tidak ada komentar:
Write komentar