Selasa, 22 Maret 2016

Sultan M Djabir Sjah Diusulkan jadi Pahlawan Nasional

Tuesday, Mar 22 2016

KUKER: Ketua Romobongan Komisi X, Ismayatun saat menyampaikan sambutan di Pendopo Kesultanan Ternate
KUKER: Ketua Romobongan Komisi X, Ismayatun saat menyampaikan sambutan di Pendopo Kesultanan Ternate

TERNATE –Komisi X DPR RI, berjanji akan memperjuangkan Sultan Iskandar Muhammad Djabir Sjah, sebagai Palhawan Nasional. Hal ini diungkapkan langsung, Ketua rombongan, Ismayatun saat bertatap muka dengan para perangkat adat  Kesultanan Ternate di Kedaton  Ternate, Senin (21/3).
Untuk merealisasikan janjinya itu, Politisi PDI-P tersebut menjelaskan, pihaknya akan berkoordinasi dengan Kementerian Sosial (Kemensos). ”Kita akan cari tahu dimana kendalanya,” katanya.
Kedatangan rombongan yang berjumlah 7 orang yakni, anggota  Komisi X  serta Pejabat Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata itu, merupakan salah satu agenda  Kunjungan Kerja (Kuker) dalam rangka pembahasan Undang-Undang Kebudayaan. Karena itu, rombongan ini juga melihat secara langsung kondisi cagar budaya di Ternate. ”Kita sementara membahas UU tentang Kebudayaan, makanya kita ingin melihat langsung budaya lokal di Malut sebagai referensi juga,”paparnya.
Kedatangan rombongan DPR RI ini, disambut baik Jogugu Kesultanan Ternate, Mahmud Zulkiram. Menurutnya, kehadiran para tim dari pusat ini memberikan keberkahan tersendiri bagi rakyat Ternate.
Sementara itu, Tulilamo Gunawan Radjim mengatakan, upaya Pemkot dan Kesultanan mendorong Sultan Ternate ke-47 tersebut karena perannya dalam memperjuangkan kemerdekaan. ”Selain sebagai Sultan beliau punya jasa besar dalam memperjuangkan NKRI dari penjajah seperti Belanda dan Jepang, dan beliau bergeriliya bersama Sultan Zainal Abdidin Sjah menyampaikan kabar kemerdekaan ke pelosok dan masih banyak jasa lainnya lagi, hanya saja literatur sejarah kita ini terpotong-potong, ”papar Gunawan.
Di hadapan para anggota Komisi X, Gunawan mengungkapkan bahwa, Sultan Babullah telah 3 kali diusung Pemkot Ternate. ”Tapi kita tidak tahu mentok dimana yang saya ingat itu tahun 1998 dan 2007, ”jelas Gunawan. Bahkan lanjut Gunawan salah satu pakar sejarah yang masuk dalam tim seleksi pahlawan nasional Anhar Gonggong mengaku tidak pernah menerima sodoran dari panitia terkait Sultan Babullah. ”Sementara untuk Sultan Muhammad Djabir Sjah ini diusung pada 2012 oleh Walikota Burhan Abdurahman periode pertama, ”tandasnya. (cr-02/nty)
http://portal.malutpost.co.id/en/daerah/kota-ternate/item/14144-sultan-m-djabir-sjah-diusulkan-jadi-pahlawan-nasional

Tidak ada komentar:
Write komentar